Friday, April 1, 2011

Cara Download Buku di Google Books


Cara Download Buku di Google-Books Dengan Internet Download Manager (IDM)
Bagi para pelajar atau mahasiswa, dan bagi para kutu buku tentunya tidak asing dengan Google books, yak Google Book atau Google buku yang dikutip dari wikipedia

Google Buku atau Google Books adalah sebuah layanan mesin pencari buku oleh Google. Dengan mesin pencari buku ini, pengguna dapat mengetahui pengarang, jumlah halaman, tahun terbitan, dan membeli buku tersebut. Pengguna juga dapat melihat cuplikan isi buku yang dibatasi.
Masalahnya tidak semua orang yang menggunakan fasilitas dari google mempunyai banyak waktu atau senang membaca langsung dari google. Atau membutuhkan buku itu dilain kali, sedang tidak semua orang punya koneksi internet untuk mengakses google books.


Download buku atau ebook free (gratis) menjadi alternatif, tapi sayangnya google books tidak bisa didownload, namun hal terbut masih bisa diakali. cekidot bro cara download buku dari google book :

Buka Browser Firefox Anda (Tutorial ini Untuk Firefox)
Download Add-ons GreaseMonkey dari sini, install dan restart firefox anda














Download Script 
Setelah install add-ons GreaseMonkey dan restart firefox selesai, install script yang bisa didownload dari sini
buka linknya, dan klik langsung tulisan "install"














Setelah Proses install add-ons dan script selesai coba anda buka Google Buku dan akan ada tombol download untuk download buku yang kita suka















Tentuin dulu buku yang ingin ada download dan klik tombol download yang ada di Google Booknya, nanti akan muncul tulisan "Get Download Links" Link itu akan meng-generate file gambar untuk tiap halaman dengan format PNG, prosesnya sedikit memakan waktu, tergantung jumlah halaman dari bukunya.

Setelah proses generate linknya selesai nanti akan muncul pemberitahuan, klik  pada link yang telah digenerate tadi dan klik kanan pilih "Download All Links With IDM ", untuk anda yang belum mempunyai idm dan tutorial install idm dapat didownload dari sini

















Centang semua file .PNG yang ada di IDM list dan klik ok, tunggu sampai selesai dan jreng...buku tercinta sudah bisa dinikmati :D, saya pribadi lebih suka membaca ebook dengan format .PDF, dan bila anda suka membaca dengan format pdf anda bisa membuat file .PNG tadi menjadi PDF.




Selamat berkreasi, selamat belajar, Membaca untuk membuka salah satu pintu ilmu :)






 Sumber : Zimri @kaskus.us